Sunday, March 13, 2011

Kampanye Social Media Marketing Magnum Indonesia

Magnum Facebook Page
Magnum adalah merek es krim premium dari Walls yang merupakan bagian dari Unilever yang pertama kali diperkenalkan ke publik pada tahun 1987 di Inggris. Sejak saat itu hingga kini ada sekitar 24 varian Magnum telah diluncurkan oleh Unilever di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri, Magnum menjadi semakin populer setelah kampanye social media marketing di Facebook / Twitter yang mereka lakukan akhir 2010 lalu. Kemudian pada Februari 2011 lalu, Magnum meresmikan kafe pertama mereka di Indonesia yang mengambil lokasi di pusat perbelanjaan mewah di kawasan Jakarta Pusat, Grand Indonesia.

Kampanye social media marketing Magnum Indonesia ini dari luat terlihat direncanakan dengan amat rapi, dieksekusi dengan baik selayaknya kampanye marketing sebuah perusahaan multinasional. Kampanye marketing Magnum Indonesia di Twitter, Facebook, web & offline tampak sangat bersinergi satu dengan lainnya. Tidak ada hard-selling yang menonjol dalam kampanye social media marketing mereka sebagaimana seharusnya kampanye marketing yang satu itu harus dieksekusi.

Magnum Cafe Wishlist
Banyak kompetisi berhadiah yang diluncurkan oleh Magnum Indonesia dalam kampanye social media marketing mereka. Salah satunya yang menarik adalah Magnum Cafe Wishlist, sebuah kompetisi di mana peserta diminta memberikan harapan-harapan mereka terhadap Magnum Cafe yang saat kompetisi diadakan baru akan dibuka dalam beberapa minggu ke depan.

Magnum Cafe Wishlist dibangun menggunakan FBML yang terintegrasi langsung dengan Facebook Page dari Magnum Indonesia. Pada aplikasi Magnum Cafe Wishlist tersebut, peserta diminta untuk mengunggah foto dan cerita harapan apa saja yang ingin diwujudkan di Magnum Cafe. Panitia memutuskan pemenang berdasarkan penilaian juri terhadap wishlist yang mereka anggap paling menarik. Hadiah yang diberikan adalah hadiah eksklusif dan sama sekali tidak disebutkan apa dan berapa nilai hadiah tersebut.

Magnum Video Competition
Kompetisi lain yang tak kalah menarik adalah adanya kompetisi video di mana peserta mengunggah video mereka ke Youtube yang notabene memiliki daya viral yang tidak kalah hebat dibandingkan social media lainnya.

Namun sayangnya ada beberapa hal yang seharusnya bisa ditingkatkan lagi oleh Magnum Indonesia pada eksekusi kompetisi video ini di mana tidak terlihatnya batas waktu pengiriman video dan mekanisme penentuan pemenang serta syarat dan ketentuan yang harus disetujui oleh peserta kompetisi namun tidak ada apa tulisan mengenai syarat dan ketentuan apapun ketika tulisan tersebut diklik.

Bagaimana menurut Anda?

Data Akun Social Media
Facebook : @MyMagnum-ID (38,709 likes)
Twitter : @MyMagnumID (Dibuat 18 Oktober 2010, 10.091 followers, 38 list)
Web : MyMagnum.co.id (Register domain 7 November 2010, Alexa 790,975)

* Jumlah Facebook Likes, Twitter Followers, List dan Peringkat Alexa berdasarkan pada data terakhir saat tulisan ini ditulis

Sunday, March 06, 2011

Allianz Indonesia : Express Your Love, Win Your iPod

Allianz hadir di Indonesia sejak tahun 1981 melalui kantor perwakilannya di Jakarta. Tahun 1989, PT Asuransi Allianz Utama Indonesia resmi beroperasi memberikan pelayanan di bidang asuransi umum. Di tahun 1996, Allianz melengkapi pelayanan asuransinya di Indonesia dengan mendirikan PT Asuransi Allianz Life Indonesia yang bergerak di bidang asuransi jiwa, kesehatan dan dana pensiun. Pada tahun 2006, kedua perusahaan memulai bisnis asuransi Syariah.

Kini, bersama-sama, Allianz Indonesia hadir di 44 kota dengan 80 titik pelayanan, didukung oleh lebih dari 12,000 agen, dengan 1,000 karyawan dan mitra perbankan yang solid untuk melayani nasabah kami. Allianz Indonesia memberikan solusi asuransi dari A – Z.

Allianz Indonesia Express Your Love Contest

Kampanye social media marketing Express Your Love, Win Your iPod dari Allianz Indonesia Community ini difokuskan ke Facebook Page Allianz Indonesia Community yang hingga saat tulisan ini ditulis memiliki 5,291 like. Kampanye ini juga didukung oleh Akun Twitter @AllianzId dengan 500 followers hingga saat tulisan ini ditulis.

Ketentuan Express Your Love Contest Allianz Indonesia

Kampanye social media marketing Express Your Love, Win Your iPod dari Allianz Indonesia Community yang diadakan mulai 13 Februari hingga 3 Maret 2011 ini bertemakan cinta dan terlihat bertujuan untuk membangun ikatan emosional dengan para fans page Facebook Allianz Indonesia Community.

Kisruh Allianz Express Your Love Contest

Dengan mencantumkan "Dapatkan like dan comment sebanyak-banyaknya" pada kolom penilaian serta tidak adanya penjelasan yang komprehensif mengenai ketentuan pemenang mencetuskan kekisruhan di kalangan peserta yang berpikir bahwa pemenang ditentukan berdasarkan jumlah like dan comment terbanyak.

Sebenarnya, admin Allianz Community Indonesia telah memberikan penjelasan bahwa penentuan pemenang juga akan dipengaruhi oleh penilaian juri namun penejelasan itu hanya diletakkan pada sebuah komentar update status komplain peserta lain sebelumnya sehingga banyak peserta lainnya tidak / belum sadar akan hal ini.

Ada baiknya, admin juga turut menaruh jawaban penjelasan atas pertanyaan yang sering dikeluhkan peserta kontes di banner depan atau update status FB-nya beberapa kali hingga pertanyaan/keluhan tersebut berkurang signifikan atau bahkan benar-benar berhenti.

Penentuan pemenang kontes lomba Facebook berdasarkan like terbanyak ini memang masih sering digunakan oleh admin Facebook Page brand-brand besar. Penentuan pemenang berdasarkan teknik ini memang sangat memudahkan kerja admin dan/atau panitia kontes di belakangnya namun metode ini sangat rawan penyalahgunaan oleh peserta atau pihak ketiga seperti spamming message ke inbox Facebook teman peserta atau praktek jual like. Hal ini jelas menyebabkan objektif dari kampanye social media marketing merek tersebut meleset dari apa yang diharapkan.

Bagaimana menurut Anda?